Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 08 Februari 2015

Memanen Listrik dari Tumbuhan

1 komentar :

Ilmuwan dari University of Georgia Amerika Serikat menemukan cara untuk menghasilkan listrik dari tanaman dengan memanfaatkan proses fotosintesis. 


Tanaman nomor satu dan ahli dalam menangkap energi matahari. Untuk dapat berfungsi hingga hampir 100% efisiensi kuantum, tanaman bisa memproduksi sejuah yang sama elektron dari proton yang ditangkap. dengan menggunakan proton-proton  ini memisah air menjadi hidrogen dan oksigen, sehingga elektron dapat menghasilkan gula yang dapat membantu tnaman menghasilkan gula yang dibutuhkan untuk hidup dan bereproduksi. Peneliti University of Georgia (UGA) telah menemukan cara untuk memanfaatkan kekuatan dari proses fotosintesis untuk menghasilkan listrik bersih. Ramaraja Ramasamy, asisten profesor UGA College of Engineering, menjelaskan bagaimana timnya memanipulasi sistim biologi untuk keuntungan manusia. 

Selama proses fotosintesis, elektron dibebaskan dari molekul air menuju produksi gula untuk kelangsungan hidup tanaman. Sel tanaman yang disebut tilakoid menyimpan energi dari matahari. Para ilmuwan mampu mengubah protein dalam tilakoid untuk mengganggu jalur aliran elektron, menempatkan tilakoid seperti nanotubules karbon 50.000 kali lebih halus dari rambut manusia. Bertindak sebagai konduktor listrik, nanotubules ini mampu mengambil elektron dari tanaman dan memindahkannya ke kawat.     

Selama eksperimen, proses yang dihasilkan pada level saat ini dua kali lebih besar dari sistim yang sebelumnya. Sementara lebih banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk memperkenalkan teknologi ini ke pasar, perkembangannya berpotensi meningkatkan fungsi panel surya, sensor jarak jauh, dan peralatan elektronik lainnya. "Energi bersih adalah kebutuhan abad ini," kata Ramasamy. "Pendekatan ini mungkin suatu hari mengubah kemampuan kita untuk menghasilkan tenaga bersih dari sinar matahari menggunakan sistem nabati." Alih-alih generator berisik, turbin, atau stasiun pembangkit batu bara, ada kemungkinan bahwa kita mungkin suatu hari memiliki "pembangkit listrik" dari lingkungan sekitar.

Sumber: inhabitat.com

1 komentar :

  1. Sangat menakjubkan... teknologi ini sangat dibutuhkan oleh orang-orang pedalaman yang sulit dijangkau dengan teknologi listrik yang ada.

    BalasHapus